• mtsn1lamsel.official@gmail.com
  • 6285384738644
Jl. Soekarno Hatta KM.54 No.50, Kedaton, Kec. Kalianda, Kab. Lampung Selatan

Siswi MTsN 1 Lampung Selatan Raih Juara 3 dalam Master Amril Yusam Cup III

Lampung Selatan, MTsN 1 (Humas). Master Amril Yusam Cup merupakan sebuah kompetisi atau turnamen yang diadakan dalam bidang olahraga Taekwondo. Kompetisi ini diadakan sebagai wadah untuk para atlet Taekwondo, khususnya di tingkat pelajar atau kadet, untuk memperlihatkan kemampuan dan prestasi mereka dalam olahraga ini. MTsN 1 Lampung Selatan senantiasa mendukung siswa dan siswinya yang ingin mengembangkan minat dan bakatnya pada bidangnya masing-masing salah satunya pada cabang olahraga Taekwondo.

Siswi MTsN 1 Lampung Selatan, Putri Havizah dari kelas VII H, meraih juara ketiga dalam ajang Master Amril Yusam Cup III. Prestasi gemilang ini diraihnya dalam kategori Kyorugi Under 51 Kg Cadet Putri. Kegiatan ini merupakan bagian dari event rutin yang diselenggarakan oleh Pengurus Provinsi Taekwondo Indonesia (PBTI) Lampung, dalam rangka mencari atlet-atlet terbaik. Kompetisi ini diadakan pada tanggal 2-3 Maret 2024, bertempat di Sport Center UIN Raden Intan Lampung

Putri Havizah berhasil meraih prestasi gemilang ini dengan bimbingan dari pelatihnya, Sabeum Raysa Qa'Dah Nasuha. Dukungan dan latihan yang intensif dari pelatih turut berkontribusi besar dalam kesuksesan Putri.Menyikapi prestasi yang diraih, Putri menyatakan, "Saya sangat senang dan berterima kasih atas dukungan dari semua pihak. Prestasi ini membuat saya semakin termotivasi untuk menjadi lebih baik di masa depan."

Sementara itu, Kepala Madrasah MTsN 1 Lampung Selatan, Bapak Abdurahman, S.Ag., M.Pd.I, menyampaikan, "Kami bangga atas pencapaian Putri dalam ajang Master Amril Yusam Cup III. Prestasinya menjadi inspirasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus berprestasi dan mengukir prestasi yang gemilang." Beliau juga berharap agar prestasi Putri Havizah ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh siswa MTsN 1 Lampung Selatan untuk terus berusaha dan mengembangkan potensi yang dimiliki. (A.S)