• mtsn1lamsel.official@gmail.com
  • 6285384738644
Jl. Soekarno Hatta KM.54 No.50, Kedaton, Kec. Kalianda, Kab. Lampung Selatan

MTsN 1 Lampung Selatan Gelar Wisuda Tahfidz untuk Lebih dari 150 Peserta Didik

Lampung Selatan, MTsN 1 (Humas) - Wisuda Tahfidz merupakan acara tahunan yang diadakan MTsN 1 Lampung Selatan untuk memberikan apresiasi kepada para siswa yang telah berhasil menghafal Al-Quran Juz 1, 29, dan 30. Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk memberikan dorongan dan motivasi kepada para siswa lain agar terus semangat dalam menghafal Al-Quran. Kegiatan Wisuda Tahfidz ini berjalan dengan penuh haru dan bahagia pada hari Rabu, 22 Mei 2024. Acara ini diadakan di Saung dan Lapangan Utama MTsN 1 Lampung Selatan dan dihadiri oleh lebih dari 150 siswa yang diwisuda, orang tua/wali murid, dan seluruh civitas MTsN 1 Lampung Selatan.

Suasana haru dan bahagia mewarnai acara wisuda ini. Para orang tua/wali murid terlihat bangga dan bahagia melihat anak-anak mereka diwisuda. Para siswa yang diwisuda pun terlihat gembira dan bersyukur atas pencapaian mereka. Acara wisuda diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran. Kepala Kantor Kementerian Agama Lampung Selatan, Bapak H. Ashari, SE., M.Pd., menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para siswa yang telah berhasil menghafal Al-Quran. Beliau juga berpesan kepada para siswa untuk terus menjaga hafalan mereka dan menjadikannya sebagai pedoman hidup.

Acara inti dari wisuda ini adalah prosesi pengukuhan wisudawan/wati. Setiap wisudawan/wati  diberikan sertifikat sebagai tanda kelulusan mereka. Setelah itu, para wisudawan/wati diminta untuk mempraktikkan hafalan mereka dengan membacakan ayat Al-Quran di hadapan hadirin. Acara Wisuda Tahfidz ini diakhiri dengan doa Bersama.

Kepala MTsN 1 Lampung Selatan, Bapak Abdurahman, S.Ag., M.Pd.I., dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar para wisudawan/wati dapat menjadi generasi Qur'ani yang berakhlak mulia dan dapat menjadi teladan bagi masyarakat. Beliau juga berharap agar MTsN 1 Lampung Selatan dapat terus melahirkan generasi-generasi Qur'ani yang berprestasi. (A.S)